Selasa, 06 Maret 2012

Kumpulan Mutiara Bijak


KUMPULAN MUTIARA BIJAK
Bagi jiwa yg ikhlas menjadikan hidupnya sebagai doanya. Tuhan memenuhi kebutuhannya sebelum dia meminta, sebelum dia menginginkan, bahkan saat dia tidak tahu apa yg bisa diminta dari Nya. Tuhanlah yg memuliakan seorang petani miskin yg jujur di atas seorang pemimpin yg kejujurannya setebal kulit wajah.
Wahai jiwa yg merindukan kelembutan. Wajahmu menggambarkan hati yg seperti telah menangis sejak lama. Kemari....datanglah engkau mendekat kepadaku. Sebetulnya telah lama datang petunjuk bagi kebahagiaanmu, jika engkau berserah diri dan hidup dalam kebaikan. Hatimu akan dibebaskan dari rasa khawatir dan kesedihan. Karena engkau jiwa kecintaan Tuhan....
Semua hal yg dilakukan dalam laboratorium adalah percobaan. Kehidupan ini adalah laboratorium, dimana kita melakukan percobaan-bukan utk membuar, tetapi menemukan diri hebat kita, menemukan pekerjaan yg membesarkan kehidupan. Dan menemukan jalan indah menuju kebahagiaan....loving you all as always....
Gunung yg tinggi, pasti jurangnya dalam. Setiap kelebihan, selalu diikuti kekurangannya.
Aku hanya diajarkan mengasihi dan memaafkan. Sehingga ketika hatiku di lukai...aku tak tahu bagaimana caranya untuk membenci.... Aku hanya tahu untuk selalu memaafkan. Walaupun aku sedih sekali kalau disakiti....
Pelangi indah karena dibentuk warna-warna berbeda. Sama dengan pelangi, keindahan cinta berdiri di atas perbedaan-perbedaan.
Bertemu denganmu adalah takdir..... Menjadi sahabatmu adalah pilihan.... Tapi jatuh cinta padamu itu sungguh di luar kendaliku.
Perhatikan orang yg tidak bisa berenang, kecebur di sungai. Ia melawan, tenggelam, mati dan akhirnya mengapung. Berhenti melawan dan hidup pun membiarkan Anda mengapung damai di permukaan.
Diantara kerlipnya bintang, aku memilih sunyi....Dimana telah kutanam sejuta rindu untukmu. Ketika malam semakin senyap, hingga mendekati pagi. Untuk kesekian kalinya, aku merasa kau begitu jauh. Meski kita masih berteduh dibawah langit yg sama. Jika kau percaya langit dan samudra adalah biru. Akan kunyanyikan rindu ini, lewat angin, lewat sunyi dan denting malam...
Air di sungai melewati semua penghalang. Satu-satunya sebab kenapa air sungai demikian perkasa, karena sifatnya yg lentur.
Aku bukanlah rembulan yg menerangi gelapnya malam. Dan bukanlah bunga yg semerbak menyebarkan wewangian. Aku hanya seorang pengembara ditengah kesunyian yg mencari kedamaian ditengah kerasnya kehidupan. Aku berharap sedikit cahaya bintang menerangi setiap langkahku. Bila letih....aku berhenti sejenak sambil berharap uluran tangan yg penuh kasih menunjukkan jalan menuju arah kedamaian....
Jangan pernah menukar yg kekal dengan yg fana. Ibarat menukar uang asli dengan yg palsu. Tetapi bawalah yg fana untuk menuju yg kekal bersama Nya......
Salam Kepada Fajar. Pandanglah hari ini! Sebab inilah hidup, hidup yg benar2 hidup. Dalam jangkanya yg singkat ini. Terletak semua kebenaran serta kenyataan eksistensimu: kebahagiaan pertumbuhanmu, kemegahan karyamu. Sebab kemarin hanyalah mimpi dan esok hanyalah bayangan. Tapi hari ini sungguh ada dan membuat kemarin menjadi mimpi bahagia dan besok menjadi bayangan yg berpengharapan.
Seandainya saya tahu hidup akan menjadi seperti ini. Dulu saya tidak akan banyak mengeluh seperti itu. Saya akan lebih mensyukuri apapun keadaan saya saat itu. Karena kecewa dan derita justru api yg membakar kesungguhan kita utk mengeluarkan diri dari kelemahan dan kemiskinan.
Perhatikan hewan dan pohon. Hewan hanya mengenal tumbuh keluar, badan membesar dan bermusuhan dgn waktu. Semakin tua semakin renta. Pohon tumbuh keluar sekaligus ke dalam. Ia bersahabat dengan waktu, semakin tua semakin perkasa.
Lebih baik berhenti melangkah, jika tidak ada tujuan. Dari pada melangkah dalam keragu raguan....
Mengenalmu....bersahabat denganmu.... Ibarat mengobati seekor burung yg sayapnya terluka. Disaat semuanya kembali seperti semula, dia mungkin terbang tinggi dan menghilang dibalik awan. Dan aku hanya berbisik: " Saat kamu terluka, kamu sudah tahu dimana tempat harusnya kamu kembali....." Aku akan selalu ada untukmu...
Sahabat.....Aku memang bukan orang yg sempurna.... Juga bukan yang terbaik... Tapi yang jelas aku adalah orang yang menyayangimu dengan tulus....selamat pagi sahabat2ku....GBU All...
Aku tetap akan menegakkan kepala sekalipun disalahkan melakukan sesuatu yg benar. Namun aku pasti tertunduk malu jika dibenarkan melakukan sesuatu yg salah....
Maafkanlah aku yg sering kesal dan memarahi diriku sendiri. Yang tak kunjung selesai membuat kesalahan. Aku tahu, sulit bagiku utk berlaku damai. Jika hatiku masih menyembunyikan sedikit keburukan. Tuhan berikanlah aku kekuatan. Untuk tegas pada diriku. Agar aku bisa matang dan anggun menjalani hidup ini.
Kukirim untaian kata pada mereka yg membuatku tersenyum ketika aku sedih. Juga pada mereka yg membuatku dapat melihat sisi baik dari segala hal dalam diriku ketika aku terpuruk. Dan aku mau bilang " Terimakasih " sudah hadir di kehidupanku dan mau menjadi teman bagiku.
Rasaku tak berubah masih menantimu....Bukan utk sesaat, hingga usiaku sampai renta sekalipun. Ku ingin mengenali kurang dan lebihnya dirimu. Sampai tak berujung waktu.... Ku ingin melangkah beriringan menggapai mimpi. Bersama dalam balutan bahagia hingga akhir hayatku tiba......
Ketika setiap orang berkata: " Apapun yg terjadi padamu....aku selalu ada untukmu..." Tetapi aku selalu berkata: " Bagaimana mungkin sesuatu yg buruk akan terjadi padamu, jikalau ada Aku dan Tuhan bersamamu....."
Jika engkau berlaku penuh kasih kepada diri sendiri, keluarga, sahabat. Perhatikanlah...... Dalam keheningan kesendirianmu, engkau akan merasakan kelembutan Tuhan kepadamu. Bayangkan prilaku paling penyayang, lalu berlakulah persis seperti itu kepada sesamamu. Pribadi impian langit adalah dia yg berani dan tegas dalam kasih sayangnya bagi kebaikan sesama.
Harum desah nafasmu menerpa wajahku. Hingga menggetarkan hatiku. Benarkah dirimu teruntuk diriku? Terasa sirna segala resahku. Bila ragamu menemaniku. Apakah dirimu sebaga pasanganku? Akan kupersembahkan seluruh hatiku. Kusandarkan harapanku. Kan kuikuti langkah kakimu. Jika memang engkau takdirku
Kita hidup dari apa-apa yang kita peroleh. Dan menciptakan kehidupan melalui apa-apa yang kita beri.
Kebahagiaan dalam diri yg sejati terbentuk dengan sendirinya. Dia tidak bergantung pada lingkungan diluar diri. Laksana sungai, mengalirkan pesan kebahagiaan ilahi kedalam dan keluar dirimu. Kebahagiaan Ilahi lah tujuan utama dari kehidupan.
Tidak ada musuh atau orang buruk, yang ada hanya guru-guru tersembunyi yang senantiasa membimbing.
Wanita yg memiliki keseluruhan jiwa dalam kehidupan seorang pria, bukanlah wanita yg menjadikannya permata cemerlang utk mengalahkan dunia. Tetapi yg dalam kebersamaan gengannya membuat mata terpejam dlm merajut impian. Helaan nafasnya membuat damai dan kita terkulai pulas dlm tidur yg dalam. Bagi pria, wanita penggelora sukma memang menarik, tetapi yg lebih dirindukan adalah wanita penentram jiwa.
Tubuh tidak lain dari rumah doa yang kita bawa kemana-mana. Ia berguna kalau bersih luar-dalam.
Jangan terlalu lama kau tinggalkan daku. Jangan terlalu jauh kau dari pelukanku. Tak sanggup kuterpisah dari dirimu. Di salah satu bintang aku menunggu. Mencegatmu menuntaskan rindu. Happy Valentine day...I love you All always...
Disini ada hati penuh cinta..... Tidak di obral, apalagi diperjual belikan. Tetapi diberikan gratis bagi hati yg merindukan cinta sejati. Adakah yg berminat..... Selamat Valentine sahabat2ku semuanya...
Tuhan....jika utk setiap kebaikan yg pernah kulakukan akan membuka pintu surgaMu. Bukalah pertama kali pintunya bagi seluruh keluargaku. Bila masih ada sisa pahala, bukalah bagi seluruh sahabatku. Dan utk sedikit sisa terakhir bila masih ada, bukakan bagi siapapun yg pernah membenci dan memusuhiku. Lalu biarkan aku bahagia atas kebahagiaan mereka.
Sebuah sumber kebahagiaan berlimpah bernama kesederhanaan dan keheningan.
Jika wajahmu menyiratkan ketulusan hati, kehidupan akan memilihkan kualitas dari isi hatimu. Jagalah hatimu dari prasangka yg buruk, peliharalah pikiranmu yg memburukkan pekertimu. Lalu serahkanlah hatimu kepada kebaikan. Karena dgn begitu hatimu menjadi bening, dan dengan hati yg bening kehidupanmu menjadi indah.....
Setiap penderitaan hidup yg kau rasakan, sesungguhnya hanya terbatas pada pikiran. Ia hanyalah persepsi pikiran yg tidaak bisa memahami tujuan positif dari sebuah pengalaman hidup. Maka dari itu pelajarilah setiap penderitaan sampai kau tidak lagi merasakannya sebagai penderitaan.
Satu-satunya hal yang membuat manusia bahagia selamanya, ketika ia tahu bagaimana melayani orang lain.
Rumah bukan tempat. Ia adalah proses ketika manusia semakin dekat dengan hati dan jiwa.
Selalu ada yang terbaik untuk dipilih dalam sekeranjang jeruk. Jika kita boleh memilih, kenapa tidak memilih yang terbaik dalam segala hal di kehidupan ini.
Apa yang kita dengar, mudah lupa. Apa yang kita lihat, sebagian bisa di ingat. Namun, apa yang kita lakukan dengan penuh kasih pasti menyentuh perasaan.
Matahari selalu hadir mencerahkan dan menyegarkan pagi, karena ia selalu ikhlas melepas kegelapan malam yang sejak petang kemarin membelenggunya. Inilah rahasia kesegaran jiwa.
Tuhanku, entah mengapa hati ini memiliki kecendrungan utk kehilangan keseimbangan. Hampir segera setelah ia menemukan kedamaian. Aku bekerja keras meluruskan pikiran dan mengindahkan prilaku, agar kedamaian menjadi isi hatiku. Tetapi, hati ini kembali gelisah tanpa penjelasan. Tuhanku, jika memang harus gelisah, jadikanlah kegelisahanku ini karena Aku merindukan Mu....
Aku jatuh cinta pada ketenangan yg menghadirkan senyum indah di wajahmu. Kesejukan yg hadir di setiap tutur katamu. Dan keindahan kasih mesra yg kau berikan tanpa akhir. Terlebih dari itu....Aku jatuh cinta padamu.....Ketika aku menemukan ketulusan cinta di dalam hatimu.
Setiap kata terukir lewat hati yg tulus. Membuai angan setiap insan yg sedang dilanda sepi. Malam beranjak pergi...dan suara itu tak kudengar lagi. Pada bulan aku bertanya....sedang apa dia disana. Dan melalui bintang ....kutitip rindu ini kepadanya....
Alam ada, lebih dari sekedar membuat manusia hidup. Alam juga tanda-tanda jalan pulang menuju kedamaian.
Hidup ini sebenarnya bagaikan mimpi.....Seindah apapun yang kau rasakan, namun begitu bangun semuanya sirna tak berbekas lagi....
"Sepi" bukan berarti hilang..... "Diam" bukan berarti lupa. "Jauh" bukan berarti putus. Walau mata tak dapat memandang. Walau raga tak dapat bersua. Walau tangan tak dapat berjabatan. Tapi masih ada satu alunan kata yg bisa terucap....."Selamat pagi sahabat2ku, semoga pagi ini kita bisa menikmati kehidupan yg sangat indah"....
Dalam keteduhan Hati ada ketulusan Budi. Dalam kemiskinan Harta, ada kekayaan Hati. Dalam kerapuhan Raga, ada ketegaran Jiwa. Hidup ini akan Indah jika ada maaf diantara kita. Kadang mata salah melihat, kadang bibir salah berucap. Kadang kaki salah melangkah dan terkadang Pikiran salah menilai.
Setiap kebahagiaan yang bergantung dari luar, ia berumur pendek. Hanya pohon kebahagiaan yang berakar ke dalam yang bisa bertahan lama.
Sabar adalah sebuah upaya dalam menata hati dan pikiran agar selalu mau belajar dan belajar bersabar di setiap waktu.
Menghormati orang dgn kata2 penuh Kasih akan membuat diri Anda Dihormati dan Hati Anda penuh Welas Asih. Sebab hanya Hati yg Welas Asih akan mengeluarkan kata-kata penuh kasih. Ingatlah ....Kata2 dan Perbuatan kita akan membentuk siapa diri kita sebenarnya....
Uang dapat membeli rumah, tapi hanya cinta yang bisa membuatnya menjadi rumah kebahagiaan.
Mungkin cinta dan tawa membuat hari-hari Anda berbahagia. Dan bisa menghangatkan suasana rumah Anda. Mungkin seorang teman setia menjadi milik Anda dimanapun Anda bisa berkelana. Mungkin perdamaian dan suka cita memberkati Anda. Semua kehidupan itu menyapa dan membawa kebaikan untuk Anda.
Hari ini akan kusapa dunia dgn cinta, Dengan cinta akan kubuka hati manusia, dgn cinta akan kuterpa hati durhaka. Aku cinta matahari karena ia menghangatkan tubuhku, aku cinta hujan karena ia membasuh dunia. Aku cinta cahaya karena ia menerangi perjalananku, aku cinta kegelapan karena ia membuatku mencari bintang. Dan meski mulutku rapat menutup, mataku akan bersinar karena dipenuhi cinta...
Hati yang bersih akan peka terhadap ilmu. Apapun yg dilihat, didengar, dirasakan jadi samudra ilmu yg membuatnya kian bijak, arif dan tepat dalam menyikapi hidup ini.
Indahkanlah hatimu, agar kasih Tuhan menjadi perisai dalam hidupmu dan selimut yg mendamaikan tidurmu di malam hari. Engkau akan mudah kenal kebaikan yg sedang kau rasakan. Sehingga mudah bagimu mensyukuri bahwa kau berada dalam kasih Tuhan dan dengan Nya kegembiraan menjadi warna hari-harimu...
Kebahagiaan itu bisa dibeli, bukan dengan uang, melainkan dengan sikap rendah hati.
Orang yang tidak pernah membuat kesalahan, ia tidak pernah membangun rumah kebahagiaan.
Seorang sahabat...ibarat satu jiwa yg sama dalam dua badan berbeda. Seprang sahabat tidak memiliki kepentingan lain darimu kecuali membantumu menjadi pribadi yg berbahagia dengan pilihan2 baikmu. Dia merayakan keberhasilanmu, dan mengingatkanmu tentang keindahan jiwamu di saat engkau berkecil hati...
Jika kita memiliki kasih dihati dan persahabatan yang tulus......Semua akan merasakan suka cita dengan kehadiran kita. Jikalau kita jauh dari mereka, kita akan dirindukan dalam hatinya...
Ya Tuhan....ini adalah kebahagiaan saya. Saya memiliki begitu banyak teman yg memiliki hati yg tulus. Berkatilah setiap teman kami dan Engkau selalu menjaganya dalam cinta dan kasih sayang Mu....
Engkau tidak bisa membuat seseorang mencintaimu, yg dapat kau lakukan adalah menjadi seseorang yg dapat di cintai. Selebihnya terserah pada orang itu untuk menilaimu.
Diantara sahabat2ku... Pasti ada yg dilahirkan dgn rencana utk menjadi pribadi yg besar bagi kebaikan sesama dimasa depan. Tapi saat ini dia sedang gundah....karena kecewa dgn kehidupan ini. Bulatkan hatimu, mantapkanlah langkahmu. Jangan ragu utk melakukan yg berguna bagi sesama.
Ketika kehidupanmu memberi kata "tidak" atas apa yg kamu inginkan. Percayalah, Tuhan selalu memberi kata "ya" atas apa yg kamu butuhkan. Selamat berhari minggu sahabat2ku...GBU All...
Bagi orang kebanyakan luka itu sangat menyakitkan. Hanya bagi manusia mengagumkan luka itu memperkuat jiwa.
Berterimakasihlah pada orang yg membencimu, karena dia mengasah kesabaranmu. Dan...berterimakasihlah pada orang yg telah menyayangimu, karena "dia" lah anugrah terindah dalam hidupmu....
Mereka yang mengerti banyak hal adalah orang pintar. Mereka yang mengerti banyak orang disebut bijaksana. Hanya yang mengerti diri sejatilah yang tercerahkan.
Tuhan tidak menjanjikan hari-hari tanpa sakit, tawa tanpa kesedihan. Matahari tanpa hujan. Tetapi Ia menjanjikan kekuatan untuk hari ini, penghiburan dan cahaya dalam perjalanan hidup Anda.
Jangan mengabaikan teman lama. Engkau tidak akan menemukan orang yg dapat menggantikannya. Persahabatan itu seperti anggur, semakin tua semakin nikmat..
Tidak seorangpun dapat kembali ke awal dan membuat permulaan yg baru. Tetapi setiap orang dapat memulai dari sekarang dan membuat akhir yg indah.
Seandainya hari ini benar2 hari terakhirku, aku ingin menjadikannya peringatan. Sebagai hari terbaik selama hidupku. Akan kuhayati setiap detiknya, kunikmati dan kusyukuri. Akan kuhitung setiap menit yg kulewati dan kutukarkan dgn sesuatu yg tak ternilai. Hari ini akan kulalui seolah hari akhirku....Kalaupun tidak aku akan berlutut utk mengucap syukur...
Jembatan terpendek yang menghubungkan kita dengan Tuhan, bernama Cinta dan Keikhlasan.
Jadikanlah hidupmu seperti bunga mawar. Ia berbicara lembut dalam bahasa penuh keharuman.
Jiwa gelisah menjadi tentram karena kasih. Orang asing berubah menjadi kawan karena kasih. Ia yg jauh menjadi dekat karena kasih. Sungguh apa saja dapat kau capai dengan kasih. Hati sekeras apapun meleleh karena kasih. Berikan kasih, sebarkan kasih dan hiduplah dalam kasih..
Kuhancurkan segala rasa memiliki. Tak lagi semua itu menjadi milikku, Tuhan...aku bebas di dalam diri Mu...
Segala yg melandaku adalah demi kebaikanku. Kuterima dengan baik semua pedih-peri sebagai kesempatan untuk tumbuh dan meraih pemahaman dalam menjalani hidup ini.
Kau lahir dari cinta....
Kehidupanmu adalah buah dari cinta.
Cinta pula yang mengisi dan mempertahankan hidupmu.
Cinta sungguh sangat alami
Temukan kesempurnaan hidup dalam cinta, lewat cinta....
Adakah seseorang yg akan melepaskan diriku dari kesepian selama ini...
Dalam tawa, aku mengingat kesalahan2 yg kubuat. Akulah orang yg paling bahagia manakala dalam tawaku, aku juga menertawakan diriku sendiri !!
Tidak ada yang namanya benar-salah, baik-buruk. Semua telah, sedang, dan akan berjalan sempurna.
Apa yg kuberikan kepada orang lain tidaklah dengan percuma. Karena dalam kenyataan yg lebih dalam, itu semua tetap milikku. Aku bahagia melihat kebahagiaan orang lain.
Kujalani hidup dalam kepastian adanya kebenaran Tuhan dalam diriku. Pada diriku yg lebih dalam bukan Opini orang lain, disitulah adanya Kemenangan Sejati.
Sungai pegunungan sekali meninggalkan pegunungan, harus menuruni Lembah dan menuju lautan. Demikian juga dgn Jiwa yg telah diatur utk melalui perjalanan menuju Kesempurnaan harus melanjutkan perjalanannya. Tidak ada jalan kembali bagi sungai itu dan juga tidak ada jalan kembali bagi kita.
Keheningan yang abadi diperoleh ketika manusia berbahagia jadi orang biasa.
Jika engkau kecewa karena tidak mendapatkan apa yg kau inginkan. Duduklah tegak dan berbahagialah karena Tuhan sudah memikirkan sesuatu yg lebih baik untuk diberikan padamu.
Jika sesuatu terjadi padamu, baik atau buruk, pertimbangkan apa artinya. Ada tujuan pada setiap kejadian dalam hidup ini. Untuk mengajarkanmu baagaimana lebih banyak tertawa atau tidak menangis berlebihan.
Kekecewaan adalah seperti lubang di jalan, yg sedikit memperlambatmu. Jangan tinggal di lubang terlalu lama, majulah terus! Karena kemudian engkau akan menikmati jalan yg mulus....
Semua orang sesungguhnya layak bersikap rendah hati, namun tak seorangpun layak rendah diri dlm hidup ini. Karena sesungguhnya, tak satu pun pribadi yg tidak berharga di alam ini. Jika Anda merasa rendah diri dan tidak berharga, berhentilah merasa demikian. Karena alam menghargai Anda seperti dia menghargai dirinya sendiri.
Saat kupu-kupu menutup matanya. Kunang-kunang menyemarakkan malam. Semoga malaikat surga selalu menjagamu tetap hangat dan damai. Selagi kau tertidur malam ini. Kekasih...mimpikanlah aku didalam tidurmu.
Sebagian hidup berada di luar jangkauan logika. Di bagian tersebut, hanya keikhlasan yang bisa menundukkannya.
Bunga begitu indah ketika mekar. Tetapi ketika layu dia dicampakka. Demikian juga cinta.....Indah ketika masih ada rasa sayang di hati. Tetapi ketika sayang itu lenyap, hanya meninggalkan luka. Hanya waktulah yg menyembuhkan luka dihati dgn datangnya cinta yg baru....
Kesejahteraan tidak memerlukan pengertian. Ia hanya butuh ketekunan bersyukur setiap hari.
Kebahagiaan adalah parfum yang kita semprotkan ke orang lain tanpa kita kehilangan setetespun.
Kemarin saya pintar, karena ingin merubah dunia. Sekarang saya bijak, karena merubah diri saya.
Motivasi adalah kekuatan yg menjadikanku memulai tanpa keinginan memulai. Menyikapi kesulitan sebagai peningkat kelas. Meneruskan walaupun aku ingin berhenti. Bekerja lebih keras dari pada rasa malasku. Dan tetap berupaya mengatasi ketidak mungkinan, agar aku menjadi jiwa kecintaan Tuhan.
Engkau datang padaku, sebagai jiwa yg gelisah dan berawan tangis. Merindukan pembebasan dari gelisahmu. Hentikanlah kebiasaan menduga keburukan yg akan terjadi nanti dan jangan lagi melihat dirimu sebagai korban. Pikirkanlah yg baik2, katakanlah yg baik2. Dan masukilah pergaulan dan pekerjaan yg baik. Karena Engkau adalah jiwa yg indah, Damailah.....
Dalam kehidupan ini siapa yang punya tujuan-tujuan luhur, jalannya seakan ada yang menuntun....
Ikhlas bisa berarti berhenti berusaha mengerti. Dan tetap aman, nyaman bahkan ketika tidak tahu.
Sahabat2ku......Setiap waktu terlalu berharga untuk disia-siakan. Karena hidup ini adalah anugrah. Dan bertemu denganmu adalah saat-saat yg terindah. Yang menjadikan hidupku kian bergairah.
Ketika kebahagiaan datang dalam hidup kita, itu juga saat bagi kita untuk menumbuhkan selalu dan selalu berbagi kebahagiaan kepada orang lain. Dan itu adalah hal terbaik dalam hidup kita.
Segala sifat keras hati, picik, angkara murka hanya bisa dituntudukkan dengan sikap bijak, lembut hati dan sabar.
Ketika kesedihan dan penderitaan datang dalam hidup kita, itulah saat bagi kita untuk menumbuhkan kesabaran, kerelaan dan pengorbanan diri.
Tersenyumlah selalu walau apapun terjadi. Karena kesabaran menimbulkan ketenangan. Rajin melakukan kebaikan menimbulkan kesejukan dan senyuman menimbulkan kedamaian. Semuanya berujung pada keseimbangan batin. Dan itulah bekal kita menuju jiwa yg tebebaskan.
Hiduplah bagai pelita, hendaknya hidup itu memberi manfaat bagi orang lain di sekitar kita.
Pengalaman dan pengetahuan hanya perahu yang mengantar ke seberang. Setelah dilewati ditinggalkan di belakang.
Belajar menerima kesalahan orang lain, adalah salah satu kunci yg sangat penting utk menciptakan sebuah hubungan yg sehat. Ingatlah emosi tidak akan pernah menyelesaikan masalah. Janganlah kita jadi orang egois yg mau dimengerti, tapi tak mau mengerti. Jadilah manusia dewasa, karena manusia dewasa adalah manusia PILIHAN.....
Meditasi bukan rangkaian teknik, ia adalah hidup itu sendiri. Berjalan, tumbuh, menjadi. Semakin kecil, mendekati kosong, dan berpelukan dengan kehidupan.
Semua ( sukses-gagal, senyuman-makian ) datang dari tempat yang sama. Dengan misi yg sama: membimbing kita menapaki tangga yg lebih tinggi.
Mengamati sifat utama pikiran yang selalu bergerak dalam kawasan ( baik-buruk, benar-salah ) mudah membuat manusia jadi tuan.
Hanya perhatian, cinta dan kasih sayang yg akan merubah kita menjadi orang yg akan dapat memahami dan membuka hati orang lain untuk menerima kita dengan tulus..
Kesabaran ibarat seorang wanita. Ia memilih orang-orang tertentu tempatnya berlabuh dan bersemayam...
Sebuah hutan yg dibabat sebuah kapak mungkin akan tumbuh lagi, tetapi Hati yg terluka karena kata2 yg tidak baik tidak akan pernah sembuh. Senjata seperti panah dapat dgn mudah dicabut dari tubuh. Tapi kata2 yg tajam tertancap kedalam hati, tidak bisa utk ditarik lagi.
Ingatlah bahwa kita akan bisa belajar banyak dalam hidup ini bukan pada saat keadaan nyaman, tapi justru pada saat kita menghadapi badai dalam kehidupan ini.
Bahagia bukan milik dia yang hebat dalam segalanya. Namun dia yang mampu temukan hal sederhana dalam hidupnya dan tetap bersyukur.
Betapapun beratnya situasi yang kau hadapi tetaplah bersikap tenang dan berpikir jernih..
Yang paling penting dalam hidup ini bukanlah menikmati apa yg telah Anda capai, tetapi yg benar2 penting adalah bagaimana mengambil hikmahnya dari kemalangan yg menimpa diri Anda. Ini memerlukan kecerdasan dan inilah yg membedakan orang yg Cerdas dgn orang yg Dungu...
Anda akan lebih dekat pada setiap orang, dengan cara menaruh perhatian yang dia kerjakan.
Jika orang mau berusaha dan bersabar, meskipun hingga puluhan tahun. Maka kebahagiaan akan menjadi miliknya. Meskipun harus tertunda, hal ini akan terbukti nantinya.
Gemuruh ombak dipantai Kuta....Memecah dan menerpa bukit karang. Kulihat camar berkejaran ceria. Semua tak mampu mengusir bayangan wajahmu yg manis. Bila saja kau ada disisiku. Sama-sama kita arungi laut biru. Bila malam tiba...dan mata enggan terpejam. Kita duduk di pasir berbincang tentang indahnya rembulan. Yg jadi saksi bisu cinta kita...
Hidup memberikan satu pelajaran berharga bagiku hari ini. Jangan pernah sombong karena kecerdasan kita.
Tuhan.....berilah saya ketabahan utk menerima segala sesuatu yg tak mungkin diubah lagi. Berilah saya keberanian utk mengubah yg mungkin. Dan berilah saya kebijaksanaan utk dapat membedakannya.
Pantai Kuta..... Dipantai ini kau ucapkan janji. Tak akan pergi lama. Kini setahun sudah aku menunggu. Resah hatiku jadinya.....Tak tahu harus bagaimana. Dan aku rindu....tatap matamu. Aku rindu senyumanmu.....
Orang yang KESEPIAN belum tentu tidak punya kawan. Tapi orang yang tidak punya kawan tentu akan Kesepian.
Kecantikan adalah apa yang kita pupuk di dalam jiwa. Kebahagiaan akan datang kemudian dengan sendirinya.
Hari ini Saya bertekad utk bahagia. "Kebanyakan orang bahagia bila Ia menghendaki kebahagiaan dari pikirannya". Kebahagiaan itu berasal dari dalam diri Manusia itu sendiri bukan dari luar....
Janganlah membiarkan diri kita bersedih hati dan dihancurkan oleh perkara kecil dan tak berarti yg seharusnya kita buang dan kita lupakan. Ingatlah bahwa " hidup ini terlalu singkat untuk memikirkan perkara yg kecil-kecil....
Jika Anda ingin bahagia....Tetapkanlah tujuan dan perintahkan pikiran Anda, dgn membebaskan energi Anda dalam menginspirasi harapan Anda. Kebanyakan orang yg bahagia....menjadikan pikiran mereka membayangkan kebahagiaan itu sendiri.
Orang yg hatinya penuh cinta adalah orang yg tidak pernah memandang dirinya lebih unggul dibandingkan dengan makhluk lain.
Pendidikan terbaik hanya membuka sebagian pintu kebahagiaan. Sikap hidup terbaik, ia membuka semua pintu kebahagiaan.
Jika Anda hanya berusaha menilai seseorang. Maka Anda tidak akan pernah dapat menyayangi mereka....
Jika kita tidak bisa mencintai orang-orang yg dapat kita lihat. Bagaimana kita bisa mencintai Tuhan yg tak terlihat?
Dia yg meraih kemenangan dari orang lain adalah orang yg berbahagia. Tapi dia yg meraih kemenangan atas dirinya sendiri adalah orang yg berbahagia untuk selamanya.
Sahabat....kasih sayang itu begitu indah. Kasih sayang itu merubah penderitaan menjadi kegembiraan. Kasih sayang itu mengobati hati yg luka. Kasih sayang itu anugrah Tuhan terbesar. Kasihilah sesamamu....maka engkau akan di cintai...
Dikala malam semakin kelam....tak kulihat satu bintangpun dilangit yg luas. Terbayang wajah manis dipelupuk mataku. Selamat tidur wahai kekasihku....Raihlah kebahagiaan dalam tidurmu. Sampai pagi menyapa, dan kau bisa lagi merasakan getar2 cintaku yg tulus kepadamu...
Sahabat2ku....Seperti apapun hari ini, semoga Tuhan mengusap lembut hatimu. Menjadikanmu bagian dari orang2 yg berjiwa tenang, yg kelak akan datang pada Tuhan dgn wajah yg bercahaya. Semoga hari2mu diwarnai kasih sayang Nya dan setiap peluh serta langkah ternilai sebagai pemberat amal kebaikanmu disisinya....Aamiin...
Di puncak tangis dan tawa yang sama-sama mengeluarkan air mata. Jiwa sedang berpesan jangan tenggelam pada kesedihan atau melekat terlalu dalam pada kebahagiaan.
Kecantikan sejati tidak terletak pada penampilan tubuh, namun ada di hati. Harta karun yg hakiki tidak terlihat pada apa yg bisa terlihat, namun pada apa yg tidak terlihat. Cinta sejati tidak terletak pada apa yg telah dilakukan dan diketahui, namun pada apa yg telah dikerjakan namun tidak diketahui.
Sekotak emas bisa aman dari bahaya hanya dgn satu pintu kecil terkunci. Sebaliknya ia juga bisa terbakar oleh setitik api kecil. Begitulah masalah besar bisa teratasi jika diperkecil dan masalah kecil bisa berbahaya bila diperbesar.
Harta yang dikumpulkan melalui jalan cinta, membuat pemiliknya sukses dua kali : di dunia dan di surga.
Tuhan.....kau mengasihiku dalam hening. Kau tidurkan aku dalam damai. Kerling matamu kutemukan pada bintang. Meski Kau hanya dapat kurasakan didalam hati, ku tak henti mencintaimu. Kujalankan sepenuh hati Sabdamu, karena kehendak Mu yg berlaku di dalam kehidupanku...
Sesungguhnya tugas seorang pria adalah menjadi anak yg menjanjikan masa tua yg damai bagi kedua orang tuanya. Menjadi ayah yg melindungi keluarga, dan membuat hebat anak2nya. Dan menjadi pelayan bagi kemanusiaan karena cintanya kepada Tuhan...
Temui, selamilah orang-orang sulit. Karena melalui tangan merekalah kesabaran selalu datang.
Kehidupan menghadiahkan kesabaran melalui musuh-musuh kita. Dan kesabaran adalah akar semua kebahagiaan.
Senyuman adalah jembatan antara kita dgn orang lain. Dan merupakan salah satu pintu pada hati. Mungkin malah menjadi salah satu pintu yg paling lebar. Ia terbuka pada siapa saja yg rajin menabur senyuman. Lebih2 kalau senyuman itu ditabur dgn hati keikhlasan dan ketulusan. Seperti matahari yg menghangatkan bumi setiap hari.
Ketika pikiran berhenti berkuasa, ada yg lahir : Kebijaksanaan. Tatkala manusia berjalan di jalan keikhlasan, ada yang lahir : Keindahan yang abadi di dalam hati.
Kesuksesan tak datang begitu saja. Diperlukan keringat dan terkadang air mata untuk membayar harga sebuah kesuksesan.
Orang yg membenci ambisi adalah mereka yg merasa terluka dan gagal dlm hidup ini. Maka pastikanlah ambisimu yaitu kerinduan utk menjadi pribadi yg besar yg berwenang memajukan kebaikan bagi sesama. Setelah itu jadikan dirimu pribadi yg lembut dan penuh kasih. Niscaya Tuhan akan menyertai dalam setiap gerak langkahmu.
Ketika kesedihan dan penderitaan datang dalam hidup kita. Itulah saat bagi kita untuk menumbuhkan kesabaran, kerelaan dan pengorbanan diri.
Bila kamu merenungi makna hidupmu di dunia ini dan merenungi apa tujuan hidup ini. Bersyukurlah...... Karena banyak orang yg tidak punya kesempatan yg cukup lama utk merenungi hidup mereka.
Tak kan selamanya tanganku mendekapmu. Tak kan selamanya raga ini bisa menjagamu. Seperti alunan detak jantungku tak bertahan melawan waktu. Dan semua keindahan akan memudar dan akhirnya sirna. Karena tak ada yg abadi semua kehidupan di dunia ini.
Aku tahu malam ini tak ada bintang.... Aku juga tahu malam ini tak ada rembulan....Tapi aku juga tahu.... Malam ini ada gadis manis yg lagi tersenyum membaca statusku...
Pertama kali mengenalmu..... Aku takut menegurmu.... Saat sudah berbincang denganmu, aku takut jatuh hati padamu. Sudah jatuh hati...... Aku jadi takut kehilanganmu. Aduh....kenapa hatiku jadi begini semenjak mengenalmu.....
Pejamkanlah matamu....ketika malam menyapa. Seakan akan hati tenangkan jiwa. Naungi malammu dgn mimpi yg indah. Semoga mentari esok temani harimu yg cerah. Selamat tidur sahabat2ku....semoga Tuhan selalu menyertai di dalam tidurmu.
Hanya kedamaian yang berhasil membuat manusia berhenti mengungsi dari satu keinginan menuju keinginan yang lain.
Kesabaran adalah kekuatan terbesar dalam kehidupan, dan ia hanya datang melalui ketekunan latihan.
Teruntuk dirimu yg akan menempati hati ini. Kucoba lagi merangkai butiran doa. Kucoba lagi meminta yg terbaik. Kucoba lagi berharap yg terindah. Kucoba lagi menata isi jiwa... Kucoba lagi dan kucoba terus karena aku tahu masih ada takdir yg belum terwujud dlm kehidupanku.
Tubuh dan hidup, menjadi lahan kering kerontang bagi bibit-bibit Cinta bila manusia serakah memilih baik di atas buruk, sukses di atas gagal.
Jika Anda ingin berhasil....maka kesalahan itu wajar yg kita temui dlm perjalanan mencapai keberhasilan. Bagi Anda yg belajar dan bekerja keras membangun kebesaran peran hidup ini. Terimalah kesalahan masa lalu Anda. Maafkanlah diri Anda, janganlah terus hidup di dalam penyesalan.
Biarkanlah matamu terpejam.... Biarkanlah tubuhmu terbaring...dan rasakan hangatnya sentuhan lembut cintaku.... Di kamar temaram ini bayanganmu memenuhi jiwa. Menebar rasa menyelusup di dalam sukma. Selamat tidur kekasihku...biarlah aku datang dalam mimpi mu..
Hari ini, mulailah hidup dgn kesungguhan utk memperbaiki diri. Janganlah sering membohongi diri sendiri, karena lama kelamaan diri Anda akan belajar tidak mempercayai Anda. Percaya diri, adalah mempercayai janji Anda sendiri. Bahwa Anda akan mendahulukan yg berguna yg menguatkan hidup Anda. Dan meninggalkan sikap yg merugikan bagi sesama.
Sahabat2ku ..... Marilah kita memulai semua ini dgn jatuh cinta. Dan kita meneruskan rasa cinta itu dgn keikhlasan utk menyayangi satu sama lainnya. Kita harus menyadari.....bahwa keindahan hidup ini sangat tergantung kepada keindahan suasana hati kita. Marilah kita menebar kasih sayang dgn orang2 disekitar kita.
Seorang lelaki duduk di tepian danau.... Semakin banyak ia melihat, semakin sedikit ia bicara. Semakin sedikit ia bicara, semakin banyak ia mendengar. Mengapa kita tidak seperti lelaki yg bijaksana itu?
Masa lalu kita tidak sama dgn masa yg akan datang. Maka janganlah pernah putus asa. Sebab masa depan sungguh ada dan harapan kita tidak akan hilang. Impian akan jadi kenyataan, jika kita yakin dan mau berusaha untuk mewujudkannya.
Kemarin aku sendirian di dunia ini. Kemaren diriku adalah sosok yg tak bersuara di dalam pekatnya malam. Hari ini....aku menjelma jadi sebuah nyanyian merdu diatas indahnya hari. Dan ini berlangsung semenit dari sang waktu. Saya menari diatas lembar kertasmu dgn tinta Rindu...ku ukir dgn keindahan jiwaku..dan kuhiasi dgn penuh cinta kasihku...
Jika langit yang hanya berwarna biru akan terlihat cerah. Maka langit berhias pelangi akan terlihat indah. Tak ada warna yang salah bagi langit di pandang dari sudut pandang manapun....
Baik terlihat karena ada buruk. Sukses menyala karena gelapnya kegagalan. Naik indah kalau pernah turun. Kesucian bersinar karena keluar dari kekotoran.
Punya uang adalah kesempatan untuk berbagi. Tidak punya uang, adalah peluang besar untuk kembali ke hakikat yang hakiki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar